Breaking news

Tampilkan postingan dengan label Mesuji. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Mesuji. Tampilkan semua postingan

Senin, 03 Maret 2025

Maret 03, 2025

Bupati dan Wabup Mesuji Terpilih Gelar Briefing Bersama Para Pejabat


Mesuji|Prokontra.news|- Pasca dilantik dan mengikuti retret di Magelang beberapa hari yang lalu, Bupati dan Wakil Bupati Mesuji langsung melakukan briefing para pejabat, pada Senin (03/03/2025).


Dalam kesempatan itu, Bupati Mesuji Elfianah mengungkapkan rasa kekecewaan tentang kedisplinan para pegawai, karna banyaknya laporan tentang tidak disiplinnya para pegawai di lingkup pemerintah mesuji, selain dari pada itu, Bupati Elfianah mengingatkan akan kebersihan di setiap wilayah kerja masing-masing, dari OPD, kecamatan, hingga sekolah. 


"Banyaknya pengaduan ke saya tentang kurangnya disiplin para pegawai di pemerintah Kabupaten Mesuji, kejadian ini sangat memprihatinkan,Untuk itu kedepannya sy tidak ingin lagi ada pengaduan hal serupa tentang kedisiplinan pada pegawai, baik pejabat ataupun staf. Baik PNS ataupun honorer."ucap Bupati Elfianah


Lanjutnya" selain kedisplinan bekerja, juga harus diperhatikan tentang kebersihan kantor masing-masing.baik setiap OPD,Kecamatan dan sekolah-sekolah Tolong menjadi perhatian buat kita semua," pintanya.


Tak hanya itu, Elfianah menegaskan kepada seluruh jajaran OPD hingga sekolah-sekolah untuk tidak melakukan pungli dalam bentuk apapun.


"Saya tegaskan dan ingatkan juga, bahwa jangan sampai ada pungli dalam bentuk apapun. Setiap OPD jangan sampai ada yang bermain proyek, dan untuk sekolah -sekolah jangan sampai ada pungutan dalam bentuk apapun"tegas Elfianah


Mengingat visi misi El-Gi mengenai bidang infrastruktur, Elfianah menekankan kepada Dinas PU-PR untuk segera mempersiapkan alat berat dan kendaraan lainnya guna perbaikan jalan.


"Saya minta agar dinas PU segera stanby kan alat berat, atau armada lainnya guna mendukung perbaikan jalan yang rusak, alat yang rusak segera perbaiki. Apalagi saat ini musim penghujan dan sebentar lagi akan masuk masa panen. Saya mau agar para pejabat sering turun ke lapangan, layani masyarakat dengan baik dan semaksimal mungkin," tegasnya.


Dalam kesempatan brifing tersebut selain di hadiri wakil bupati juga di hadiri para pejabat di lingkup pemerintah Kabupaten Mesuji dan seluruh Opd terkait. (Red)


Senin, 24 Februari 2025

Februari 24, 2025

Wabup Mesuji Pimpin Apel Perdana Paska Dilantik Beri Ultimatum


Mesuji |Prokontra.news|- Perdana bekerja paska dilantik, Wakil Bupati Mesuji M Yugi Wicaksono mengambil apel Mingguan di Halaman Pemerintah Kabupaten Mesuji. Pada Senin, (24/02/2025).



Ada sisi yang berbeda dilakukan Yugi Wicaksono dalam memberikan arahan kepada seluruh pejabat di lingkup Pemkab Mesuji.


Saat sesi menyampaikan amanat, Yugi memilih untuk turun dari mimbar dan berbicara menghampiri para pejabat dan peserta apel, sebelum dirinya menginstruksikan seluruh pejabat dan peserta apel untuk duduk mendengarkan arahan.


"Kepada seluruh pegawai, saya perintahkan untuk duduk semua," ujar Yugi.


"Kenapa saya perintahkan untuk duduk, ini adalah bentuk kesederhanaan, dan masing-masing orang mempunyai gaya bekerja yang berbeda-beda, dalam bekerja selalu berikan masukan, saran, inovasi, serta ingat tentang efesiensi anggaran," tambahnya lagi.


Kemudian, Yugi memberikan ultimatum tentang kesederhanaan, tidak hidup bermewah-mewah dan wujudkan etos kerja yang tinggi.


"Yang utama dan yang paling utama adalah hasil kerja, bukan lomba mencari muka dengan pimpinan," tegasnya.


Tak hanya itu, Yugi menegaskan, sebagai pelayan masyarakat agar semua pegawai tidak bergaya hidup mewah.


"Saya ingatkan, Flexing adalah perilaku memamerkan pencapaian, kekayaan, atau barang mewah untuk mendapatkan pengakuan dari orang lain, jangan lakukan, hiduplah sederhana. Media sosial dikontrol juga. Jangan lakukan Flexing, kita sebagai pelayanan masyarakat tidak boleh seperti itu. Dan ingat, mari kita bersama sukseskan program Bupati Bu Elfianah, dalam membangun Mesuji serta mensejahterakan masyarakat ," ungkapnya.


Selanjutnya, Yugi menuturkan, jika ada isu yang mengatakan bahwa dirinya meminta-minta uang, maka hal itu dipastikan tidak benar.


"Bila ada isu saya meminta uang, itu tidak benar. Saya tegaskan bahwa informasi itu tidak benar," cetusnya. 


Setelah mengambil apel, Wakil Bupati Mesuji, M Yugi Wicaksono langsung melakukan sidak ke Rumah Sakit Umum Daerah Ragab Begawe Caram (RSUD RBC) dengan didampingi Kadis Kesehatan Kusnandarsah, Direktur RSUD RBC dr. Hotmaida Verawati Situmorang, kemudian dilanjutkan sidak ke Mall Pelayan Publik (MPP). (Red)

Selasa, 04 Februari 2025

Februari 04, 2025

KPU Mesuji Tetapkan Pasangan Elfiana -Yugi Bupati dan Bupati Terpilih

 

Mesuji|Prokontra.news|– Mahkamah Konstitusi (MK) telah menolak permohonan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Bupati Mesuji Tahun 2024 yang diajukan oleh pasangan calon nomor urut 4, Suprapto dan Fuad Amrullah.

Dengan putusan ini, MK mengukuhkan kemenangan pasangan Elfiana dan M. Yugi Wicaksono sebagai Bupati dan Wakil Bupati Mesuji terpilih, Selasa (04/02/25).

Sebelumnya, Suprapto - Fuad menggugat hasil Pilkada Mesuji dengan tuduhan bahwa Elfiana melakukan penistaan agama selama kampanye. Mereka mengklaim bahwa Elfiana menjanjikan surga kepada pemilih yang memilihnya, sebuah pernyataan yang dianggap sebagai pembohongan publik dan penistaan agama.

Namun, MK menolak gugatan tersebut, menegaskan bahwa tidak ditemukan bukti yang cukup untuk mendukung klaim tersebut. Dengan demikian, pasangan Elfiana - Yugi tetap dinyatakan sebagai pemenang Pilkada Mesuji 2024.

Elfiana, menyambut baik putusan MK ini dan menyatakan rasa syukurnya. Ia berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya selama proses Pilkada dan berharap dapat membawa perubahan positif bagi Kabupaten Mesuji.

Dengan ditolaknya gugatan ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mesuji dijadwalkan akan menetapkan secara resmi pasangan Elfiana  - Yugi sebagai pemenang Pilkada pada Rabu, 5 Februari 2025. Pelantikan keduanya direncanakan berlangsung pada 20 Februari 2025.

Masyarakat Mesuji menantikan kepemimpinan Elfiana dan Yugi Wicaksono untuk membawa pembangunan dan kesejahteraan yang lebih baik di masa mendatang. (Red)

Selasa, 05 November 2024

November 05, 2024

Pemkab Mesuji Gelar Sosialisasi P4GN Bersama BNN Provinsi Lampung

Mesuji|Prokontra.news|-Pemerintah Kabupaten Mesuji melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menyelenggarakan kegiatan sosialisasi terkait Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Desa Wiralaga, Kecamatan Mesuji, Kabupaten Mesuji, Rabu (30/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat dan siswa-siswi SMP/SMA di Kabupaten Mesuji untuk menciptakan Lampung yang bersih dari narkoba, sejalan dengan visi "Lampung Bersinar" (Bersih dari Narkoba).

Dalam sosialisasi tersebut, diadakan juga sesi Talkshow Interaktif yang menyampaikan beragam informasi dan wawasan terkait bahaya narkoba, cara pencegahan, serta upaya bersama yang dapat dilakukan masyarakat dan pemerintah dalam memberantas peredaran narkotika, dengan narasumber Amir Saripudin selaku Tokoh Masyarakat di Desa Wiralaga yang menjelaskan materi seputar Cipta Kondisi Suasana Kondusif Bebas Narkoba Demi Keberlangsungan Budaya dan dr. Zam Zanariah, Sp.S., M.Kes. yang merupakan Ketua Gerakan Nasional Anti Narkoba Provinsi Lampung yang memberikan materi terkait Bahaya Narkoba dan Dampaknya Bagi Kesehatan. 


Dalam laporannya, Kepala Kesbangpol Taufiq Widodo, S.I.P., M.I.P. juga menyampaikan bahwa dukungan dari seluruh pihak, termasuk aparat desa, tokoh masyarakat, dan instansi terkait, sangat dibutuhkan agar tujuan "Mesuji Bersinar" (Bersih dari Narkoba) dapat tercapai. Kesbangpol Kabupaten Mesuji berkomitmen untuk melanjutkan program P4GN ini secara berkala dan menjangkau lebih banyak wilayah di Kabupaten Mesuji.


Penjabat Bupati Mesuji yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Dahuri Santoni, S.P. menyampaikan laporan pelaksanaan Program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Kabupaten Mesuji, yang bertujuan untuk mengatasi ancaman narkotika dan menciptakan lingkungan yang aman serta bebas dari narkoba.


Berdasarkan Inpres Nomor 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika serta Prekursor Narkotika Tahun 2022-2024, instruksi ini menjadi payung hukum bagi pelaksanaan program P4GN di daerah yang setiap kegiatannya di dukung oleh anggaran.


"Momen ini diharapkan dapat menciptakan SDM berkualitas, dengan tujuan agar desa-desa di Kabupaten Mesuji menjadi Desa Bersih Narkoba (Bersinar) sehingga tercipta desa yang mandiri, bebas dari narkoba, dan mampu mendidik anak-anak dengan SDM yang unggul," ujar nya.


Acara diakhiri dengan closing statement dari Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Lampung Brigjen Pol. Budi Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang solid antara pemerintah daerah, Kesbangpol Mesuji, dan seluruh elemen masyarakat dalam upaya menciptakan lingkungan yang bebas narkoba.


Ia juga menegaskan bahwa upaya pemberantasan narkotika bukan hanya tanggung jawab instansi tertentu, tetapi tugas bersama yang membutuhkan partisipasi aktif masyarakat, tokoh pemuda, aparat desa, serta organisasi masyarakat.


"Penting juga untuk kita kendalikan, meskipun kita ditawarin seperti apapun, kalau kita tidak ingin dan juga kita tidak mencari, ya barang itu tidak akan sampai," ujar nya.


Dengan adanya program P4GN yang berkelanjutan, BNN Provinsi Lampung berkomitmen untuk terus mendampingi dan mendukung seluruh kegiatan preventif serta sosialisasi yang digelar di berbagai wilayah Lampung demi kesejahteraan dan masa depan generasi muda.


Acara tersebut dihadiri oleh Kepala BNN Provinsi Lampung beserta anggota, Asisten Bidang Pemkersa, Anggota DPRD Kabupaten Mesuji, Kasi Intel Kejari Mesuji, Koramil Simpang Pematang, Narasumber, para Pejabat di lingkup Pemkab Mesuji, Kepala Desa, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda dan peserta yang terdiri dari Masyarakat dan Siswa-Siswi SMP/SMA di Desa Wiralaga. (Red)

November 05, 2024

Patut Diapresiasi..! Kab. Mesuji Satu -Satunya di Lampung Raih IGA 2024


Mesuji|Prokontra.news|-Kabupaten Mesuji menjadi satu-satunya Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung yang bisa lolos dan dan masuk Nominator Daerah di Lampung yang mendapatkan penghargaan Innovative Government Award (IGA) tahun 2024.

Atas dasar penilaian itu Menteri Dalam Negeri (Mendagri) memanggil kepala daerah baik itu Gubernur, Walikota, dan Bupati, untuk menyampaikan tahapan penilaian Presentasi kepala daerah dalam rangka pemberian penghargaan IGA tahun 2024.

Dalam penilaian itu ada nominator 10 Provinsi terinovatif, 22 Kabupaten, termasuk Kabupaten Mesuji, 11 Kota, 4 Daerah wilayah Papua, 4 Daerah Perbatasan, dan 4 Daerah Tertinggal dari skala indeks inovasi tiap klaster hasil Validasi dan Quality Control (QC) oleh Perguruan Tinggi Independen.


Sebagai Kepala Daerah Penjabat Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, S.T., M.T., M.M. menghadiri dan menyampaikan materi inovasi daerah dihadapan tim penilai yang terdiri dari unsur Kementerian/Lembaga terkait, Akademisi, Praktisi, Media dan unsur profesional lainnya.


“Hari ini saya sudah presentasi dihadapan Tim Penilai sebagai Nominator Penerima Penghargaan IGA tahun 2024 di Ruang Sidang Utama (RSU), Gedung A, Lantai 3 Kemendagri dan Command Center BKSDN, ”ujar nya saat dihubungi Selasa (29/10/2024).


Dalam presentasi itu Penjabat (PJ) Bupati Mesuji Levi didampingi Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Daerah (Bappelitbangda) Abu Rosid Istomi, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Komang Sutiaka, dan Kepala Dinas Kesehatan Kusnandar serta beberapa Kabid dari masing-masing OPD yang mendampingi.


Menurut Kepala Bappelitbangda Kabupaten Mesuji Abu Rosid Istomi,  PJ Bupati Mesuji memenuhi undangan Menteri Dalam Negeri ( Mendagri) untuk tahapan penilaian presentasi Kepala Daerah dalam rangka pemberian Penghargaan IGA tahun 2024, paparnya.


“Dalam Presentasi tadi PJ Bupati Mesuji diberi waktu 30 menit terbagi atas 15 menit sesi presentasi dan 15 menit tanya jawab,” jelas Abu Rosid usai PJ Bupati menyampaikan presentasi.


Abu menjelaskan materi yang disampaikan mencakup strategi penguatan ekosistem innovative daerah dan penerapan innovasi unggulan daerah yang terdiri dari satu inovasi digital dan satu inovasi non digital, ucapnya.


” Penyampaian materi yang dilakukan oleh Pak PJ Bupati juga dilengkapi dengan bukti pendukung lainnya seperti dokumentasi foto dan vidio ".


Selanjutnya Abu, menjelaskan, bahwa inovasi yang dipresentasikan merupakan inovasi yang belum pernah disampaikan pada penilaian presentasi kepala daerah pada penilaian IGA dari tahun-tahun sebelumnya, jelasnya.


“Hari ini adalah hari kedua para Kepala Daerah yang mendapatkan Nominator menyampaikan presentasi dan PJ Bupati Mesuji tadi mendapatkan urutan ke 9 yang menyampaikan presentasi dari pukul 13.30- 14.00 wib ".


Diketahui presentasi Kepala Daerah ini sebagai salah satu tahapan dari kegiatan pengukuran dan penilaian inovasi daerah dalam rangka pemberian penghargaan IGA tahun 2024.


”Alhamdulillah semua berjalan lancar Pak PJ Bupati sudah menyampaikan presentasinya dengan sangat baik dan maksimal ".


Sedangkan kata Abu Rosid untuk penganugerahan penghargaan dari nominator Innovative Goverment Award (IGA) 2024, akan dilaksanakan di Kota Surabaya Jawa Timur.


Dilanjutkan, yang jelas pada titik ini kita bersyukur dan kalau untuk waktunya belum disampaikan, tutupnya. (Red)

November 05, 2024

Sekdakab Mesuji : Disiplin Pegawai Harus ditingkatkan


Mesuji|Prokontra.news|-Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Wahyu Arswendo Umbara, S.STP., M.H. memimpin upacara bulanan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mesuji di Halaman Kantor Bupati Mesuji, Kamis (17/10/2024).

Dalam amanatnya, Wahyu menyampaikan bahwa keberhasilan suatu organisasi, termasuk pemerintahan, sangat bergantung pada tingkat disiplin para pegawai nya.


"Bapak/Ibu sebagai seorang ASN disiplin itu adalah hal yang utama dan harus selalu dilaksanakan, disiplin bukan hanya soal kepatuhan terhadap aturan, tetapi juga tentang tanggung jawab moral dan profesionalisme dalam menjalankan tugas sehari-hari ".


Wahyu juga mengingatkan bahwa disiplin waktu dan tugas menjadi salah satu indikator keberhasilan reformasi birokrasi di Mesuji.


Dikatakannya, setiap ASN harus menunjukkan komitmen dalam menjalankan tugas dengan tepat waktu, serta mengutamakan pelayanan prima kepada masyarakat, tegas nya.


Pada kesempatan tersebut Pemerintah Kabupaten Mesuji juga melaksanakan penyerahan SK Kenaikan Pangkat secara simbolis.


Rinciannya, Golongan II berjumlah sebanyak 2 orang, Golongan III berjumlah sebanyak 49 orang dan Golongan IV berjumlah sebanyak 59 orang.


Total keseluruhan 110 orang, terdiri dari tenaga kesehatan, tenaga pendidikan dan tenaga fungsional/struktural.


Upacara bulanan yang dipimpin oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mesuji diikuti oleh seluruh pegawai ASN dan Non ASN di lingkup Pemerintah Kabupaten Mesuji. (Red)

Kamis, 22 Agustus 2024

Agustus 22, 2024

Resmi Dilantik 30 Anggota DPRD Mesuji

Mesuji|Prokontra.news|- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, menggelar Rapat Paripurna dalam rangka Peresmian Pemberhentian Anggota DPRD Masa Jabatan 2019-2024 dan Peresmian Pengangkatan serta Pengambilan Sumpah/Janji Anggota DPRD Masa Jabatan 2024-2029 di Gedung DPRD Kabupaten setempat pada Selasa (20/08/2024).

Resmi dilantik, sebanyak 30 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mesuji periode Tahun 2024 -.2029.

Pengambilan sumpah 30 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Mesuji, dipimpin langsung oleh Tri Handayani, S.H., M.H. selaku  Ketua Pengadilan Negeri Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung.

Dalam pelantikan tersebut, terdapat 15 wajah baru dalam komposisi anggota dewan yang akan bertugas selama lima tahun mendatang di Bumi Ragab Begawe Caram.


Sementara 15 wajah lama dari periode 2019-2024 terpilih kembali dan dilantik pada periode ini, hingga lima tahun mendatang.


Dalam prosesi ini, para anggota DPRD yang baru di lantik mengucapkan sumpah / janji untuk menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, integritas dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.


Acara ini menandai dimulainya masa kerja baru bagi anggota DPRD Kabupaten Mesuji  masa jabatan 2024-2029, dengan harapan mereka dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam pembangunan daerah serta mewakili aspirasi rakyat dengan sebaik-baiknya.


Usai prosesi pelantikan, acara dilanjutkan dengan penyerahan pimpinan DPRD Mesuji sementara dari Hj. Elfianah dan Wakil Ketua Jhon Tanara kepada Azhar Hadiyatullah dan Wakil Ketua sementara Agus Munawar.


Ketua DPRD Mesuji sementara, Azhar Hadiyatullah dalam sambutannya mengucapkan, terima kasih kepada masyarakat Mesuji yang telah menggunakan hak pilih nya dengan sebaik-baiknya pada pemilu legislatif Februari 2024 kemarin, ucapnya.


“Kami anggota Dewan Mesuji 2024-2029 siap bekerja dan bersinergi dengan Bupati demi kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Mesuji".


Dirinya, meminta kepada anggota dewan yang sudah di lantik, agar tidak melupakan masyarakat Mesuji yang sudah memberikan suara dan menitipkan amanahnya, terangnya.


“Saatnya kita mewujudkan harapan masyarakat Mesuji, jangan sampai amanah yang telah mereka percayakan kepada kita di sia-siakan, mari mulai bekerja untuk masyarakat".


Azhar juga meminta para anggota dewan termasuk ia sendiri, agar tidak mengingkari janji amanah masyarakat Kabupaten Mesuji, tegasnya.


"InsyaAllah dengan niat tulus untuk mengabdi, Allah akan selalu membimbing kita semua".


Penjabat (PJ) Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, S.T., M.T., M.M. dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh anggota dewan yang telah dilantik, ucapnya.


Dirinya pun berharap agar kedepan dapat lebih terjalin sinergitas yang baik dalam membangun Mesuji, harapnya.


"Saya ucapkan selamat bekerja kepada seluruh anggota dewan yang baru saja dilantik, dan tak lupa saya ucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat yang telah menggunakan hak konstitusionalnya pada pemilu legislatif pada 14 Februari 2024 lalu".


Selain itu, Levi juga meminta kepada seluruh anggota dewan terpilih yang baru saja di lantik, untuk sama-sama ikut mengawal dan mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, dimana Kabupaten Mesuji menjadi salah satu daerah yang menjadi peserta Pilkada serentak tersebut, tutupnya.


Untuk diketahui berikut, dibawah ini daftar nama -nama 30 anggota DPRD Mesuji terpilih yang dilantik untuk periode Tahun  2024-2029;


Anggota DPRD Dapil 1

1. Muhammad Jodi Saputra (Nasdem)

2. Madinata (PAN)

3. Yuliani Rahmi Safitri (PKB)

4. Dodi (Demokrat)

5. Winarna (Golkar)

6. Bob Nasution (PDIP)

7. Ketut Adi Subrata (Gerindra) 

8. Bintang Purna Irawan (PPP)


Anggota DPRD Dapil 2

1. Buyung Darmono (Nasdem)

2. Agus Munawar (PKB)

3. Sunarsih (Golkar)


Anggota DPRD Dapil 3

1. Ahmad Nuril Huda (PKB)

2. Azhar Hadiyatullah (Nasdem)

3. Nengah Sekarini (PDIP)

4. Parsuki (Golkar)

5. Budi Susanto (Demokrat)

6. Mulyadi (Gerindra)


Anggota DPRD Dapil 4

1. Matnur (PAN)

2. I Wayan Pasek (Nasdem)

3. Sulastri (PKB)

4. Joko Prayitno (Golkar) 

5. Iwan Setiawan (Gerindra)

6. Desta Ardiyanto (PDIP)


Anggota DPRD Dapil 5

1. Melur Octari (PDIP)

2. Erik Munandar (Demokrat) 

3. Ponidi (Nasdem)

4. Hi. Heriyanto (Golkar)

5. Peni Asih (PKB)

6. Kalung (PKS)

7. Untung Supriyadi (PPP)


Acara ini diakhiri dengan foto bersama serta ramah tamah yang diikuti oleh seluruh peserta rapat dan tamu undangan. (ADV)


Kamis, 18 Juli 2024

Juli 18, 2024

PJ. Bupati Febrizal Levi Sukmana Kukuhkan Tambah Jabatan Kades dan BPD di Mesuji

 

Mesuji | Prokontra.news |- Penjabat (PJ) Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana melaksanakan Pengukuhan Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa dan Anggota BPD se-Kabupaten Mesuji Tahun 2024 di Gedung Serba Guna, Taman Keanekaragaman Hayati, Kecamatan Tanjung Raya, Kamis (18/07/2024).

Pengukuhan tersebut merupakan tindak lanjut dari Penerapan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa yang telah membawa perubahan dinamika pada pemerintah daerah hingga pemerintahan desa.

Dalam sambutannya Penjabat (PJ) Bupati Mesuji atas nama Pribadi dan Pemerintah Daerah mengucapkan selamat kepada para Kepala Desa dan Anggota Badan Permusyawaratan Desa se-Kabupaten Mesuji yang baru saja dikukuhkan perpanjangan masa jabatannya.


"Saya berharap perpanjangan masa jabatan ini akan meningkatkan kinerja dalam melayani masyarakat," ujarnya.


Tambahan 2 (dua) tahun masa jabatan ini diharapkan mampu memberikan dampak yg besar terhadap kemajuan desa untuk merealisasikan rencana-rencana yang telah dibuat, dengan harapan pencapaian di akhir masa jabatan dapat lebih optimal.


Adanya perpanjangan masa jabatan kepala desa yang semula enam tahun menjadi delapan. Pengukuhan perpanjangan masa jabatan ini merupakan bentuk kepastian hukum yg diberikan oleh pemerintah daerah terhadap pemerintahan desa.


"Sebagai aparat pemerintah desa, Kepala Desa dan BPD harus mengerti, memahami dan mempedomani peraturan, memberikan teladan kepada masyarakat untuk tahu, paham dan taat pada hukum yang berlaku," lanjut nya.


Kepala Desa harus lebih visioner, kreatif dan inovatif, terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah, sehingga pembangunan di desa dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan harapan masyarakat.


Untuk itu pihaknya mengajak kita semua untuk senantiasa meningkatkan profesionalisme dalam bekerja dan mengabdi kepada masyarakat demi terciptanya pelayanan yang maksimal.


"Terakhir, saya ingin mengingatkan, di tanggal 27 November 2024 kita akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah, oleh karena itu Kepala desa harus ikut mensukseskan perhelatan pesta demokrasi lima tahunan ini, dengan cara menjaga ketentraman dan kondusifitas di lingkungan desa nya, memfasilitasi penyelenggara pemilu di tingkat desa, menjalin komunikasi yang baik dengan penyelenggara pemilu dan cara lain yang tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku," tutup nya.


Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Mesuji, Kapolres Mesuji, Perwakilan Dandim 0426/Tulang Bawang, Perwakilan Kajari Mesuji, Ketua Pengadilan Agama Mesuji, Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji, Ketua TP-PKK, Ketua DWP, para Staf Ahli, Asisten, Kepala Perangkat Daerah, Camat dan Para tamu undangan. (Red)

Juli 18, 2024

PJ. Bupati Mesuji Sambut Kepulangan Jamaah Haji 2024

Mesuji | Prokontra.news |- Penjabat Bupati (PJ) Mesuji Febrizal Levi Sukmana menyambut kepulangan Jamaah Haji asal Kabupaten Mesuji tahun 2024 di Masjid Al Muhajirin Simpang Pematang, Rabu (17/07/2024).

Penjabat (PJ) Bupati Mesuji mengucapkan selamat datang kembali di Kabupaten Mesuji kepada seluruh jemaah haji.


"Kita patut bersyukur dan berbahagia karena seluruh jemaah haji dan Tim Pendamping Haji dikaruniai nikmat kemudahan dan kesehatan sehingga dapat menunaikan ibadah haji dengan sempurna tanpa hambatan, sampai dengan tiba kembali di Kabupaten Mesuji. Semoga setiap ibadah yang dilakukan dapat diterima Allah SWT dan menjadikan para jemaah sekalian sebagai haji yang mabrur dan mabrurah," ujar nya.


Selanjutnya, Penjabat Bupati Mesuji mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah berperan serta dalam menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2024.


"Semoga semua yang bapak dan ibu lakukan ini mendapatkan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT," lanjut nya.


"Terakhir, kepada para jemaah haji saya berpesan agar kebersamaan di antara Bapak/Ibu selama menunaikan ibadah haji kiranya dapat terus terjaga dan dibina dengan baik kedepan, sehingga silaturahmi yang telah terbangun tidak pernah terputus," tutupnya.


Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor Kemenag, Pejabat Tinggi Pratama, Ketua MUI, Organisasi Keagamaan, Tim Pendamping Haji Daerah, Seluruh Jamaah Haji dan Para tamu undangan. (Red)

Juli 18, 2024

Pemkab Mesuji Laksanakan Sosialisasi Netralitas ASN dan Anti Korupsi

Mesuji | Prokontra.news |- Penjabat (PJ) Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, menekankan pentingnya netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pencegahan korupsi dalam acara “Sosialisasi Netralitas Aparatur Sipil Negara dan Penyuluhan Anti Korupsi” di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mesuji yang dilaksanakan di Hotel Golden Tulip Springhill, Senin (15/07/2024).

Acara ini juga sekaligus menjadi momen pembacaan ikrar dan penandatanganan pakta integritas netralitas ASN untuk tahun 2024.


Dalam sambutannya, Penjabat (PJ) Bupati Mesuji Levi mengajak seluruh hadirin untuk bersyukur atas karunia Allah SWT dan menghaturkan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW.


Beliau juga menyampaikan penghargaan kepada para pejabat yang hadir, termasuk Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Syamsudin, Kepala Kantor Regional V BKN Paryono dan Asisten Komisioner Bidang Pengawasan KASN Farhan Abdi Utama.


Menjelang Pemilu Serentak pada 27 November 2024, Bupati menekankan bahwa netralitas ASN adalah prinsip dasar yang harus dijunjung tinggi.


Hal ini sesuai dengan UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN yang mengharuskan setiap ASN tidak berpihak pada kepentingan apapun dan bebas dari segala bentuk pengaruh.


“Netralitas ini penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah dan memastikan pelayanan publik bebas dari intervensi politik,” jelas nya.


Penjabat Bupati Mesuji memperingatkan bahwa ketidaknetralan ASN dapat memicu konflik dan perpecahan, serta akan ada sanksi tegas bagi pelanggar, mulai dari hukuman disiplin hingga pemberhentian tidak dengan hormat.


Di samping itu, acara ini juga menyoroti pentingnya pencegahan korupsi.


“Korupsi merusak tatanan pemerintahan dan menghambat pembangunan. Oleh karena itu, penyuluhan ini penting untuk meningkatkan kesadaran tentang bahaya korupsi dan langkah-langkah pencegahannya,” tambahnya.


Penjabat Bupati Mesuji mengajak seluruh ASN untuk menjunjung tinggi integritas dan etika kerja dengan menjalankan tugas secara jujur, transparan dan bertanggung jawab.


“Dengan memegang teguh integritas, kita bisa mencegah praktik korupsi di lingkungan kerja,” tegasnya.


Beliau juga menekankan bahwa ikrar dan pakta integritas yang ditandatangani bukan sekadar formalitas, tetapi komitmen nyata untuk menjaga netralitas dan integritas dalam setiap tindakan dan keputusan.


Mengakhiri sambutannya, Penjabat Bupati Mesuji mengajak semua pihak untuk bersama-sama menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 dengan jujur dan adil.


“Mari kita rayakan pesta demokrasi dengan aman dan kondusif,” tutup nya. (Red)

Juli 18, 2024

Pj. Bupati Mesuji Hadiri Kegiatan LHP-LKPP di Jakarta

 
Mesuji | Prokontra.news |- Penjabat Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, S.T., M.T., M.M. menyaksikan penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) tahun 2023 dan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester II tahun 2023 di Cendrawasih Room, Jakarta Convention Center (JCC), Senin (08/07/2024). 

Dengan tema ‘Menguatkan Fondasi Keuangan Negara, Menuju Indonesia Emas 2045’, penyampaian LHP dihadiri Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.


Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi menerima LHP dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Ketua Badan Pemeriksa Keuangan RI, Isma Yatun.


Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menghaturkan rasa terima kasih kepada BPK yang telah melaksanakan tugas pemeriksaan keuangan negara dan terus meningkatkan profesionalismenya dalam fungsi pemeriksaan.


“Saya ucapkan selamat kepada seluruh jajaran Pemerintah Pusat dan Daerah atas predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam laporan keuangan pemerintah tahun ini,” ujar Joko Widodo.


Kepala Negara menekankan predikat WTP bukanlah sebuah prestasi, namun merupakan kewajiban semua penyelenggara pemerintahan untuk menggunakan APBN maupun APBD dengan sebaik- baiknya.


“Ini uang rakyat, ini uang negara, kita harus merasa setiap tahun ini pasti di audit, pasti di periksa,” ucap Jokowi.

“Jadi ini kewajiban menggunakan APBN dan APBD secara baik, serta kewajiban mempertanggungjawabkannya secara baik pula,” tambahnya.


Dalam beberapa tahun ini, sambung Jokowi, geopolitik bergejolak, perang dagang yang semakin memanas dan perubahan iklim yang semakin nyata terlihat, pertumbuhan ekonomi global juga melambat, bahkan krisis ekonomi melanda beberapa kawasan.


Namun patut disyukuri katanya, ekonomi dan politik Indonesia sangat stabil. Ekonomi tetap tumbuh di atas 5 persen, seperti di kuartal pertama 2024 tumbuh 5,11 persen, inflasi tetap terjaga.


Menurutnya, ini karena Bank Indonesia dan Kementerian Dalam Negeri setiap hari senin selalu bertemu dengan para kepala daerah untuk menjaga inflasi dan menjelang pilkada. 


“Ini adalah modal dasar dalam membangun negara ini,” ucapnya.


“Namun untuk tumbuh lebih tinggi, lebih kompetitif dengan negara lain, kita harus lincah, cepat dan taktis, harus mampu memanfaatkan peluang yang sekecil apapun,” cetusnya.


Jokowi mengakui hingga saat ini regulasi yang tidak sinkron masih ditemukan, prosedur birokrasi rumit juga masih dipraktikkan di lapangan baik di lingkup Pemerintah Pusat maupun di daerah.


“Hal seperti ini, prosedur birokrasi rumit masih ada praktek di lapangan,” tutup nya.  (Red)

Selasa, 02 Juli 2024

Juli 02, 2024

Motif Ekonomi Diduga Jadi Alasan Bunuh Siswi SMKN 1 Tanjung Raya Mesuji

Bandar Lampung | Prokontra.news | - Motif ekonomi diduga menjadi alasan utama di balik pengungkapan kasus AL siswi SMK Negeri 1 Tanjung Raya yang ditemukan meninggal dunia didalam parit kebun karet Desa Margo Mulyo, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung pada Mei 2024 lalu


Menurut informasi yang diperoleh, pelaku yang kini telah diamankan pihak kepolisian diduga ingin mengambil uang dari korban.


Jasad AL ditemukan pada 28 Mei 2024 di dalam parit kebun karet Desa Margo Mulyo, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, sekitar pukul 16.30 WIB. Korban ditemukan dalam kondisi mengenakan seragam sekolah tanpa celana.


Pada tubuh korban, polisi menemukan banyak luka tusukan dan sayatan serta beberapa luka lebam lainnya.


Investigasi awal menunjukkan bahwa pelaku (Berinisial H) memiliki hubungan keluarga dengan korban. Istri pelaku, yang juga turut diperiksa sebagai saksi, adalah adik dari bapak korban.


“Motif sementara dari kejadian ini adalah ekonomi. Pelaku ingin menguasai uang milik korban. Kami akan terus mendalami kasus ini untuk menemukan bukti-bukti lebih lanjut,” kata Kasubdit III Jatantas Ditreskrimum Polda Lampung, Kompol M Ali Muhaidori, Selasa (2/7/2024).


Penyelidikan lebih lanjut akan dilakukan oleh pihak kepolisian untuk mengungkap detail lebih dalam mengenai motif dan kronologi kejadian. Hingga saat ini, pelaku masih dalam tahanan dan menunggu proses hukum lebih lanjut.


Masyarakat setempat diimbau untuk tetap tenang dan tidak terpancing isu yang belum jelas kebenarannya. Kepolisian juga meminta bantuan masyarakat yang memiliki informasi terkait kejadian ini untuk segera melapor.


Sebelumnya, upaya penyelidikan yang dilakukan oleh polisi untuk mengungkap kasus pembunuhan dan pemerkosaan Anggi Lestari, seorang siswi SMK Negeri 1 Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, akhirnya membuahkan hasil. Satu pelaku berhasil ditangkap.


Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik, mengungkapkan bahwa pelaku berinisial H ditangkap oleh tim gabungan dari Polres Mesuji, Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Lampung, dan Polres Musi Banyuasin, Polda Sumatera Selatan pada Senin, 1 Juli 2024, sekitar pukul 02.00 WIB.


“Alhamdulillah, upaya penyelidikan yang dilakukan oleh Polres Mesuji dan Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Lampung bersama tim khusus akhirnya membuahkan hasil dengan tertangkapnya pria berinisial H, yang diduga sebagai pelaku pembunuhan AL,” ujarnya, Senin, 1 Juli 2024.


Umi menjelaskan bahwa pelaku ditangkap di Desa Beruge, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.


“Melalui proses penyelidikan, kami berhasil mengidentifikasi pelaku yang terekam CCTV. Pelaku kemudian ditangkap di persembunyiannya di Desa Beruge, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan,” jelas Umi.


Saat ini, pelaku sedang diperiksa di Mapolres Mesuji. (Red)

Sabtu, 29 Juni 2024

Juni 29, 2024

Cepat Turunkan Stunting Pemkab Mesuji Raih Penghargaan BKBN 2024

 Berhasil Percepat Penurunan 

Mesuji | Prokontra.news |- Pemerintah Kabupaten Mesuji kembali menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan pembangunan keluarga, perempuan dan anak, serta penurunan stunting. Hal ini di buktikan dengan di raihnya penghargaan Bidang Bangga Kencana Dan Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2024. 


Penyerahan penghargaan tersebut dilaksanakan dalam acara Gala Dinner dan Pemberian Tanda Penghargaan Bidang Bangga Kencana Tahun 2024 yang diadakan di Merapi Grand Ballroom Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan (PRPP) Jawa Tengah, Jum'at (28/06/2024).


Dimana Kabupaten Mesuji ditetapkan sebagai salah satu daerah/kabupaten Penerima Tanda Penghargaan Program Percepatan Penurunan Stunting, berdasarkan Hasil Survei Kesehatan Indonesia (SKI) Tahun 2023.


Penghargaan diserahkan langsung oleh Sekretaris Direktorat Jendral Strategis Pertahanan Kementerian Pertahanan RI Brigjen TNI Dr. Oktaheroe Ramsi, S.I.P., M.Sc., didampingi Sekretaris Utama BKKBN Tavip Agus Rayanto kepada Penjabat Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, S.T., M.T., M.M.


Pada acara tersebut, Penjabat Bupati Mesuji didampingi Kepala BKKBN Mesuji Herawati Sugito, S.K.M., serta juga dihadiri oleh Kepala BKKBN RI Dr. (H.C) dr. Wardoyo Sp.OG(K)., Penjabat Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol. Purn Drs. Nana Sudjana AS, M.M. serta seluruh Kabupaten Kota/Provinsi se-Indonesia.


Malam ini adalah momen yang sangat istimewa bagi Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Mesuji. Karena, kita mendapatkan pengakuan atas upaya yang telah dilakukan bersama dalam bidang Bangga Kencana dan Penurunan Stunting, ucap Levi sapaan akrab pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas ESDM Provinsi Lampung itu usai menerima penghargaan.


“Penghargaan ini bukan hanya simbol dari kerja keras kita, tetapi juga menjadi motivasi bersama untuk terus meningkatkan kinerja dan dedikasi kita demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Mesuji ''.


Penjabat Bupati Levi juga menjelaskan bahwa Program Bangga Kencana dan Penurunan Stunting adalah bagian penting dari upaya Pemkab Mesuji untuk mewujudkan keluarga yang berkualitas dan generasi yang sehat menuju Indonesia Emas 2045, tegasnya.


“Sebagai Penjabat Bupati Mesuji, saya merasa bangga dan terhormat atas inisiatif dan kerja keras kita diakui pada tingkat nasional. Serta tak lupa saya berterima kasih kepada seluruh jajaran baik di pemerintahan, maupun seluruh lapisan masyarakat yang telah membantu kami dalam penanganan Stunting".


Dirinya juga menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran pemerintah daerah baik para tenaga kesehatan, kader-kader posyandu, serta seluruh elemen masyarakat yang telah berkontribusi dalam upaya penurunan stunting di Kabupaten Mesuji, tutupnya. 


“Tanpa kerja sama dan dukungan dari semua pihak, prestasi ini tidak mungkin tercapai. Kami Pemerintah Kabupaten Mesuji berkomitmen untuk terus bekerja keras, berinovasi, dan melibatkan lebih banyak pihak dalam mewujudkan visi dan misi kita". (Red)

Selasa, 25 Juni 2024

Juni 25, 2024

Pemprov Lampung Raih Penghargaan Anubhawa 2024

 

Mesuji | Prokontra.news |- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Lampung meresmikan 92 Desa, Kelurahan dan Kecamatan Sadar Hukum di Provinsi Lampung tahun 2024 di Swiss-Belhotel, Bandar Lampung, Selasa (25/6/2024).

Peresmian itu dihadiri oleh para Kepala Desa, Lurah dan Camat di Provinsi Lampung yang mendapatkan penghargaan sadar hukum dari Kemenkumham.

Penghargaan diterima Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mewakili Penjabat Gubernur Lampung Samsudin, dalam acara Peresmian 92 Desa/Kelurahan Sadar Hukum dari 14 Kabupaten/Kota di Wilayah Provinsi Lampung. 


Pemberian penghargaan dilakukan Kepala Pusat Pembudayaan dan BPHN Sofyan mewakili Menkumham Yasona Laoly didampingi oleh Kakanwil Kemenkumhan Lampung Sorta Delima Lumban Tobing.


Dalam sambutannya, Sekdaprov Fahrizal Darminto mengapresiasi dan menyambut baik diresmikannya 92 Desa Sadar Hukum di Provinsi Lampung, yang diinisiasi oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.


Fahrizal menjelaskan bahwa hal ini merupakan langkah yang sangat penting dalam memajukan kesadaran hukum di tengah masyarakat.


Desa yang diresmikan menjadi Desa sadar hukum tersebut merupakan Vioner dalam meraih predikat desa sadar hukum.


Fahrizal mengatakan bahwa Desa Sadar Hukum tidak hanya menjadi implementasi dari amanat Peraturan Menkumham, tetapi juga merupakan komitmen nyata untuk meningkatkan pemahaman dan kepatuhan masyarakat terhadap norma hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.


Kepala Kanwil Kemenkumham Lampung Sorta Delima Lumban Tobing mengatakan, penetapan 92 Desa, Kelurahan dan Kecamatan sadar hukum ini dilakukan secara ketat.


Setiap desa wajib memenuhi beberapa syarat dan indikator hingga akhirnya ditetapkan jadi daerah sadar hukum.


“Indikator utamanya adalah memahami peraturan hukum, diinformasikan setiap ada aturan baru, di Desa itu harus paham bahwa ada peraturan yang mengikat masyarakat untuk patuh dan taat terhadap hukum,” ujar Sorta Delima.


Penetapan Desa sadar ini juga bekerjasama dengan Pemda Kabupaten/Kota, Pemprov Lampung dan para Penyuluh Hukum di Kantor Kemenkumham Lampung.   


Atas nama pemerintah Provinsi Lampung, Sekdaprov Fahrizal mengucapkan terimakasih atas penghargaan Anubhawa Sasana Desa/Kelurahan.


“Penghargaan ini menjadi bukti pengakuan atas upaya kita dalam Membina, Mengembangkan dan Mengukuhkan Desa-Desa/Kelurahan-Kelurahan Binaan di wilayah Provinsi Lampung Tahun 2024 sebagai Desa/Kelurahan Sadar Hukum,” ujar Fahrizal.


Fahrizal berharap penghargaan ini menjadi semangat untuk terus berkarya dan memberikan kontribusi nyata bagi bangsa dan negara, khususnya di Provinsi Lampung. 


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Drs. Indra Kusuma Wijaya, M.M. dan Kepala Bappeda Abu Rosid Istomi, S.Si., M.Si. Kabupaten Mesuji. (Red)

Senin, 03 Juni 2024

Juni 03, 2024

Gubernur Lampung Serahkan Surat Penugasan PLH Bupati Mesuji

Mesuji | Prokontra.news | - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melalui Asisten Administrasi Umum Senen Mustakim menyerahkan Surat Penugasan Pelaksana Harian (Plh) Bupati Mesuji kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Lampung Lukman di Ruang Sakai Sambayan, Kantor Gubernur Lampung, Senin (03/06/2024).

Hal tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Penunjukan Plh Bupati Mesuji telah ditandatangani oleh Gubernur Arinal Djunaidi, yaitu: Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah, Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor: 100.2.1.3-1084 Tahun 2024 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Penjabat Bupati Mesuji Provinsi Lampung dan Surat Penjabat Bupati Mesuji Nomor: KP.13.02/3358/I.01/MSJ/2024 Tanggal 28 Mei 2024 Perintah Pelaksana Harian (Plh) Bupati Mesuji.


Penunjukan Lukman ini lantaran Febrizal Levi Sukmana selaku Penjabat Bupati Mesuji sedang cuti menjalankan ibadah haji.


Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mesuji Syamsudin yang sebelumnya ditunjuk sebagai Plh Bupati Mesuji, per tanggal 3 Juni 2024 ini juga cuti untuk melaksanakan ibadah haji.


Senen Mustakim mengatakan penunjukkan Lukman sebagai Plh Bupati Mesuji untuk dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggungjawab sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.


“Selamat menjalankan tugas, Bapak Gubernur berpesan agar laksanakan amanah ini dengan baik,” ujar Senen.


Tiga penjabat Bupati di Lampung, Penjabat Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, Penjabat Bupati Lampung Utara Aswarodi, Penjabat Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan sedang menunaikan ibadah haji.


Mengisi kekosongan dalam menjalankan pemerintahan, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menunjuk dua Sekda Kabupaten Pringsewu dan Sekda Kabupaten Lampung Utara sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati.


Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Lampung Binarti Bintang.   


Kepala Biro Pemerintah dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Lampung Binarti Bintang mengatakan Lukman akan menjalani tugasnya sebagai Plh Bupati Mesuji terhitung mulai tanggal 3 Juni hingga 25 Juli 2024.


“Pak Lukman sebagai Plh Bupati terhitung sejak Sekda Mesuji cuti sampai berakhir masa cuti Pak Levi,” ujar Binarti.


Dalam penyerahan surat penugasan tersebut, turut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Syamsudin dan jajaran Pejabat Pemerintah Kabupaten Mesuji.


Sementara untuk Plh Sekda, Penjabat Bupati Mesuji menunjuk saudara Murni dengan Penyerahan Surat Perintah Pelaksana Tugas Nomor: 800/1675/V.03/MSJ/2024 yang ditandatangani Penjabat Bupati Mesuji Febrizal Levi Sukmana, terhitung mulai tanggal 3 Juni s/d 14 Juli 2024. (Red)

Juni 03, 2024

Pemkab Mesuji Lepas Calon Jemaah Haji 1445 H / 2024 M

Mesuji | Prokontra.news |- Pemerintah Kabupaten Mesuji melaksanakan Pelepasan dan Pemberangkatan Jemaah Calon Haji Kabupaten Mesuji Tahun 2024 di Masjid Agung Al-Muhajirin, Desa Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Senin (03/06/2024).  

Dalam sambutan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mesuji yang juga merupakan Calon Jemaah Haji mengucapkan rasa bahagia dan haru, karena sebentar lagi akan melepas Jemaah Calon Haji Kabupaten Mesuji yang akan berangkat menuju Tanah Suci guna memenuhi panggilan Allah SWT, yaitu melaksanakan Ibadah Haji. 

“Alhamdulilahirobbila'lamin, atas Ridho Allah SWT, Kabupaten Mesuji dapat mengirimkan 136 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci,” ucap nya.

Rombongan akan didampingi petugas Tim Pendamping Haji Indonesia, oleh sebab itu pihak nya mohon bantuan kepada Tim Pendamping untuk dapat mengiringi dan memandu Jemaah Calon Haji, dan kepada para Jemaah calon Haji untuk senantiasa disiplin mengatur waktu dan mengikuti setiap arahan yang diberikan oleh pendamping. 


“Selanjutnya, saya titip kepada jemaah calon haji, kiranya selain berdoa untuk diri dan keluarganya, juga berkenan untuk berdoa demi Kabupaten Mesuji agar kabupaten yang kita cintai ini senantiasa mendapatkan ridho dari Allah SWT agar semakin maju dan sejahtera serta terbebas dari segala bencana, karena saya yakin doa dari para jemaah haji sangat mustajabah,” lanjut nya.    


Kepada Tim Pendamping Haji Indonesia pihak nya mengharapkan agar dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, sehingga kehadiran Saudara di tengah-tengah jemaah calon haji akan dirasakan sangat berarti, khususnya untuk kelancaran pelayanan yang diberikan kepada jemaah calon haji, mulai dari tanah air, selama dalam perjalanan, hingga kembali lagi di Kabupaten Mesuji, dan untuk Calon Jamaah Haji agar senantiasa memelihara kekompakan dan kebersamaan selama dalam perjalanan maupun selama menunaikan ibadah haji.


Masih dalam sambutan Syamsudin menyampaikan beberapa pesan, antara lain:

1. Laksanakanlah ibadah haji sesuai dengan tuntunan yang telah diberikan dalam manasik haji secara tulus dan ikhlas;

2. Jaga kesehatan, sehingga mampu melaksanakan seluruh rukun haji dengan sempurna; 

3. Hormati dan taati lah segala ketentuan yang berlaku selama menjalankan ibadah di Mekah maupun di Madinah, sehingga bapak dan Ibu sekalian dapat menjadi tamu-tamu yang baik di negara orang.


“Bismillahirrohmirrohim, Jemaah Calon Haji Kabupaten Mesuji Tahun 1445 H / 2024 M, secara resmi saya nyatakan “DILEPAS”. Semoga Allah SWT senantiasa melindungi perjalanan serta melancarkan ibadah Bapak/Ibu jemaah calon haji semua dan kembali lagi di Kabupaten Mesuji dengan predikat haji yang mabrur dan mabrurah, amiin ya robbal ‘alamin,” tutupnya. 


Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji, Perwakilan DPRD Kabupaten Mesuji, Perwakilan Dandim 0426 Tulang Bawang, Perwakilan Kapolres Mesuji, Perwakilan Kepala Kejaksaan Negeri Mesuji, Perwakilan Pengadilan Agama Mesuji, Kepala Perangkat Daerah di lingkup Pemkab Mesuji, Perwakilan Kementerian Agama Mesuji, Camat, Ketua MUI, Ketua Baznas, Kepala Desa Simpang Pematang, Alim Ulama dan Pimpinan Ormas Islam Mesuji, Jemaah Calon Haji Kabupaten Mesuji beserta Tim Pendamping Haji Daerah dan tamu undangan. (Red)

Juni 03, 2024

Pemkab Mesuji Peringati 1 Juni Lahirnya Pancasila

 

Mesuji | Prokontra.news |- Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Syamsudin, S.Sos. menjadi Inspektur pada Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 di Lapangan Pemda Mesuji, Sabtu, (01/06/2024).

Dalam membacakan sambutan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Syamsudin, S.Sos. atas nama Pemerintah Kabupaten Mesuji mengucapkan selamat memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung Syamsudin membacakan bahwa Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 ini mengambil tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”. Tema ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat.


”Di dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi nilai-nilai inklusivitas, toleransi, dan gotong royong. Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasional ‘Bhinneka Tunggal Ika’,” ujarnya dalam membacakan sambutan.


Perkembangan situasi global yang ditandai kemajuan teknologi komunikasi yang begitu pesat menjadi tantangan tersendiri bagi bangsa Indonesia. Pancasila diharapkan menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan.


“saya mengajak kepada seluruh komponen bangsa untuk mengarusutamakan Pancasila dengan metode dan cara-cara kekinian dalam menyongsong bonus demografi yang akan menempatkan kaum milenial dan Gen-Z sebagai pelaku utama pembangunan bangsa,” lanjut Syamsudin dalam sambutan BPIP.


Sudah semestinya warga Indonesia patut bersyukur dan bangga bahwa bangsa Indonesia telah terbukti menjadi bangsa yang dewasa, dewasa dalam berdemokrasi, berbangsa, dan bernegara. bersyukur dan berbangga telah melewati Pemilihan Umum yang demokratis secara aman dan damai demi tegaknya kedaulatan rakyat, konstitusi serta persatuan dan kesatuan bangsa.


“Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur, dan berwibawa di kancah dunia. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan perlindungan dan petunjuk kepada kita semua untuk kejayaan bangsa dan negara Indonesia,” tutupnya dalam sambutan BPIP.


Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Mesuji Hj. Elfianah, S.E., Perwakilan Dandim 0426 Tulang Bawang, Perwakilan Kapolres Mesuji, para Staf Ahli, Asisten Sekretariat Daerah, Kepala Perangkat Daerah dan tamu undangan. (Red)