Kegiatan yang dilaksanakan R2TB tersebut, dihadiri Ratusan warga untuk memberikan dukungan kepada Kotak Kosong di Pilkada Tubaba.
Ketua R2TB, Junaidi Farhan, kepada media ini, mengatakan, ratusan masyarakat tubaba khususnya di Kelurahan Daya Murni memberikan dukungan kepada R2TB di pilkada Tubaba dengan mendatangi TPS, Coblos Kotak Kosong, mereka semua kompak dan berduyun-duyun menghadiri acara pertunjukkan kesenian jaranan yang diadakan R2TB tersebut sebagai bentuk dukungan penuh untuk kemenangan Kotak Kosong, ucapnya.
" Alhamdulillah luar biasa Antusias warga semakin tidak terbendung, mereka semua menyerukan untuk memilih dan memenangkan kotak kosong No urut 2, di Pilkada Tubaba 27 November 2024 mendatang ".
Ditambahkan, Junaidi Farhan, semakin banyaknya dukungan yang datang untuk menangkan kotak kosong No urut 2, di Pilkada Tubaba 27 November mendatang tersebut, dan itu semua tentunya berdasarkan kehendak dan kesadaran masyarakat dan warga itu sendiri tentang demokrasi, lantaran mereka semua merasa kecewa karena tidak ada pilihan dengan hadirnya calon tunggal saja, imbuhnya.
" Masyarakat Tubaba saat ini semakin sadar dan cerdas serta kompak bersatu, menginginkan pilkada ulang 2025, agar kedepan proses demokrasi di kabupaten Tubaba dapat lebih baik, sehingga dapat memberikan banyak kesempatan kepada tokoh - tokoh terbaik dapat ikut dan mencalonkan diri pada Pesta Demokrasi di Tahun 2025 mendatang ".
Pengirim berita : (Robensyah)