Tulang Bawang Barat| Prokontra.news |- Pemerintahan Tiyuh Gading Kencana, Kecamatan Tulang Bawang Udik, Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Provinsi Lampung, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap kedua tahun 2024 kepada 20 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT DD 2024 di wilayah setempat. (Sabtu,11/7/2024).
Kepalo Tiyuh Gading Kencana H. Isah Ansori menyampaikan, bantuan yang disalurkan kepada masyarakat merupakan program dari anggaran Dana Desa (DD)Tahap dua Bulan Juli Tahun 2024 selama satu tahun, ucapnya.Untuk diketahui , pemerintahan Tiyuh Gading Kencana penyaluran BLT-DD kepada setiap KPM masing-masing mendapatkan Rp. 300.000,- (Tiga Ratus Ribu Rupiah) perbulan, yang pencairannya diberikan setiap satu bulan senilai Rp.300.000 (tinga ratus ribu Rupiah), terangnya.
“Bantuan yang disalurkan diprioritaskan bagi lanjut usia (Lansia), dan warga masyarakat yang benar benar sangat tidak mampu dan yang benar-benar membutuhkan"."Semoga bantuan ini bisa dapat membantu meringankan kebutuhan pokok bagi KPM".
Kegiatan penyaluran BLT-DD tersebut dihadiri oleh, Kepalo Tiyuh Gading Kencana, Babin kamtibmas, Babinsa Ketua BPT beserta Aparatur Tiyuh, Gading Kencan dan Para tamu undangan lainya.
Pantauan wartawan media ini, di lokasi terlihat KPM yang menerima bantuan sangat senang atas batuan yang diberikan oleh pemerintahan Tiyuh Gading Kencana, Tubaba.
Pengirim berita : (Robensyah)