Tulang Bawang | Prokontra news |- Guna menambah pendapatan dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari -hari, seorang ibu rumah tangga (IRT) yang bernama Nur Baiti Rasip yang beralamat di Kampung Tiuh Tohou, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung mendirikan Gerai Kreatif & Kreasi Kerajinan Tangan Mote. Senin (20/5/2024).
Nur Baiti Rasip Saat konfirmasi oleh wartawan media ini mengatakan, saya mendirikan Gerai Kreatif dan Kreasi kerajinan tangan mote ini dengan tujuan untuk menambah penghasilan keluarga dalam memenuhi kebutuhan hidup, ucapnya.
" Tujuannya untuk menambah penghasilan guna mencukupi kebutuhan hidup keluarga ".
Selanjut dirinya menambahkan, gerai Kreatif dan Kreasi kerajinan tangan mote ini siap menerima pesanan pembuatan mote berupa, wadah tisu, wadah rokok, wadah asbak, wadah buah-buahan, wadah sendok prasmanan dan lain sebagainya dapat menghubungi No hp / WhatsApp : 0852-6865-5757 atas nama Nur Baiti Rasip, imbuhnya.
" Kita siap menerima pesanan pembuatan mote, seperti wadah asbak rokok, wadah tisu, wadah tempat rokok, wadah buah - buahan dan lain sebagainya, baik dari dalam dan luar Kampung Tiuh Tohou Menggala ".
Lebih lanjut, dirinya juga mengajak ibu- ibu yang berada di Kampung Tiuh Tohou bagi yang memiliki ketrampilan kerajinan tangan khusus Mote, untuk dapat bekerjasama guna menambah penghasilan keluarga, paparnya.
Lebih dalam, harapan kedepan dengan adanya gerai kreatif dan Kreasi Kerajinan tangan Mote di Kampung Tiuh Menggala ini dapat menjadi perhatian khususnya dari pemerintahan kampung dan kabupaten, harapnya. (Red)