Breaking news

Selasa, 30 April 2024

DPC-Demokrat Tuba Resmi Buka Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati 2024

Tulang Bawang| Prokontra.news | - (PANS) - Lampung, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Kabupaten Tulang Bawang resmi membuka Penjaringan Bupati dan Wakil Bupati Tulang Bawang pada hari, Rabu 01 mei 2024 hingga Tanggal 31 Mei 2024. 

Ketua Tim Penjaringan Demokrat Tulang Bawang, Suhendri, menyebutkan pada penjaringan ini dilakukan secara terbuka.


"Demokrat membuka peluang seluas-luasnya kepada seluruh Putra-Putri terbaik Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Tulang Bawang untuk mendaftarkan diri di DPC Partai Demokrat Tulang Bawang", ujar suhendri


Suhendri juga mengungkapkan bahwa Penjaringan ini dibuka mulai 1 Mei 2024 sampai 31 Mei 2024, dengan ketentuan pengambilan berkas Formulir mulai sejak 1 mei 2024 hingga 31 Mei 2024, lalu pengumpulan berkas Formulir mulai sejak 20 mei 2024 dengan tempo waktu hingga habis masa penjaringan yaitu 31 Mei 20


"Kita buka pendaftaran penjaringan ini mulai dari hari  rabu tanggal 1 mei 2024 sampai akhir Mei 2024, bagi yang ingin mendaftarkan diri segera mengambil berkas Formulir di tanggal yang sudah di tentukan, dan pengumpulan berkas Formulir pendaftaran dimulai sejak tanggal 20 mei 2024 sampai selambat-lambatnya tanggal 31 Mei 2023", ungkap Suhendri


Ia menjelaskan, pendaftaran bakal calon Bupati dan Calon Wakil bupati itu sesuai dengan peraturan organisasi Partai Demokrat No.01/PO/DPP.PD/III/2024 Tentang Pemilihan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Partai Demokrat Tahun 2024.


Juklak Juknis DPP Partai Demokrat No.01/JUKLAK/DPP.PD/IV/2024 Tentang Mekanisme Penetapan Calon Kepala Daerah dan Calon Wakil Kepala Daerah


Bung Hen, sapaan akrabnya (Suhendri) juga mengatakan, bagi pihak yang ingin mendaftar ke DPC Partai Demokrat Tulang Bawang sebagai bakal Calon Bupati, dan Calon Wakil Bupati, untuk memiliki komitmen dalam membangun Bumi yang berjuluk Say Bumi nengah nyeppur.


"Kita tetap aja, syarat-syarat tentu mengikuti aturan KPU. Dan juga, komitmen untuk selalu bersama Partai Demokrat untuk membangun Kabupaten Tulang Bawang" tutupnya (Red)